KADISDIK PURWAKARTA MENGAJAK PARA PENDIDIK HARUS KUAT, TANGGAP DENGAN PERUBAHAN ZAMAN

Indojabar | Dinas Pendidikan Kabupaten Purwakarta bekerjasama dengan Prodi Administrasi Pendidikan Pascasarjana Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) menggelar seminar Nasional bertajuk "Impressive emphatic dalam edifikasi kepemimpinan inovatif menyongsong era 5.0", di aula Janaka - Kompleks Kantor Pemkab Purwakarta, Selasa (17/12). Kegiatan ini dihadiri oleh para guru dan Kepala Sekolah yang berada dalam ruang lingkup pembinaan Dinas Pendidikan Kabupaten Purwakarta.

Dari amatan langsung di lokasi, seminar diisi oleh narasumber-narasumber kompeten di bidangnya, yaitu Prof Dr. Hj. Aan Komariah, M.Pd. Dan Prof Dr. Dadang Suhardan, M.Pd yang masing-masing merupakan Guru Besar Universitas Pendidikan Indonesia. Kemudian, tidak luput Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Purwakarta, H. Purwanto, M.Pd. turut terlibat sebagai narasumber sekaligus bertindak membuka acara.  

Dalam sambutannya, Kadisdik Purwanto menyinggung ihwal kepemimpinan di era kontemporer. Dia menegaskan bahwa menjadi pemimpin di era sekarang harus kuat dan tanggap terhadap perubahan yang bergerak cepat. 

“Hari ini, kalau kita jadi pemimpin itu harus jadi “macan”. Biar kuat. Zaman sekarang masyarakat dominan. Apabila kita tidak bisa membaca situasi sekarang, maka kita akan habis. Dengan demikian, apabila kita yakin itu benar, lakukan itu di sekolah. Guru harus menjadi orang yang mumpuni sesuai dengan bidang ilmu yang dikuasainya,” katanya. 

Selanjutnya, Kadisdik juga menyinggung soal empat program pokok kebijakan pendidikan “Merdeka Belajar”. Program tersebut meliputi Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN), Ujian Nasional (UN), Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), dan Peraturan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Zonasi.

“Kemerdekaan ini kita rayakan dengan menguatkan kelembagaan sekolah melalui kepala Sekolahnya, Pembelajaran harus kreatif dan inovatif. Wilayah kabupaten Purwakarta dapat dijadikan labolatorium untuk prodi Administrasi Pendidikan Pascasarjana Universitas Pendidikan Indonesia, dalam melakukan penelitian untuk kemajuan pendidikan di Purwakarta,” demikian pesannya. (NC/Red).




Artikel Terkait

Comments (3)

    komentar Facebook sedang dipersiapkan